Presiden SBY Berkunjung Ke Senduro, Untuk Mencicipi Pisang Mas Kirana Dan Hasil Produk Olahan Makanan Pisang - Oprek-Oprek Blog

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Wednesday, July 31, 2013

Presiden SBY Berkunjung Ke Senduro, Untuk Mencicipi Pisang Mas Kirana Dan Hasil Produk Olahan Makanan Pisang

Setelah peninjauan ke Pronojiwo, tujuan yang kedua Presiden dan rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke Desa Burno, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, yang berada di lereng Gunung Semeru untuk mencicipi Pisang Mas Kirana dan meninjau Industri Pengolahan Makanan dari Pisang khas Lumajang yaitu Burno Sari Selasa (30/7) pukul 16.15 WIB.

 Presiden SBY kunjungi Industri Pengolahan Kripik Pisang Burno Sari

Pisang Mas Kirana merupakan produk unggulan Lumajang dan dikembangkan antara lain di Kecamatan Senduro, Pasrujambe dan Gucialit. Produk pisang ini telah diekspor ke Eropa.  Selain hasil pertanian unggulan pisang mas kirana, di senduro juga terdapat sebuah Industri  Pengolahan Makanan yang di kelola dari bahan baku beberapa jenis pisang yang hasilkan petani pisang Kabupaten Lumajang diantaranya Kripik Pisang dan Pisang sale yang di produksi oleh Burno Sari.  Bapak  SBY melakukan peninjauan kke Burno Sari saat aktivitas produksi  berlangsung, disini RI-1 berdialog langsung dengan para karyawan dan sempat juga berfoto bersama.

Presiden SBY foto bersama Karyawan Burno Sari

Dalam kesempatan tersebut, Menko Kesra Agung Laksono mengatakan pihaknya bakal meningkatkan bantuan permodalan melalui Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan atau PNPM Mandiri Perdesaan.  “Program PNPM akan berakhir tahun depan. Oleh karena itu kita akan tingkatkan jumlahnya. Dari Rp2 miliar menjadi Rp3 miliar per kecamatan,” katanya. Dalam kunjungan kerja ke Jatim, Presiden didampingi oleh sembilan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II yaitu Menko Kesra Agung Laksono, Mensesneg Sudi Silalahi, Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menteri Pertanian Suswono, , Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi, Menteri Kelautan dan Perikanan Cicip Syarif, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh dan Kapolri Jenderal Timur Pradopo.
Kami berharap petani pisang mas kirana di Senduro bisa terus mengembangkan dan meningkatkan hasil pertanian pisang mas kirana serta produk-produk yang di hasilkan dari bahan pisang yaitu Kripik Pisang dan Pisang Sale. Dan bisa memperluas pemasaran dari produk-produk khas Senduro, Lumajang yang di hasilkan, untuk bisa di konsumsi oleh masyarakat luas.
Terima Kasih Bapak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono beserta beberapa menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Gubernur Jawa Timur Pak Dhe Soekarwo dan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Jawa Timur telah mengunjungi Kabupten Lumajang tercinta ini untuk mencicipi produk-produk pertanian unggulan Pisang Mas Kirana dan Industri Pengolahan Makanan khas Lumajang ini..

Penulis : Muhammad Khoirul Anam

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages