Tingkatkan Peran, FKUB Lumajang Lakukan Studi Banding ke Banyuwangi - Oprek-Oprek Blog

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Wednesday, November 29, 2017

Tingkatkan Peran, FKUB Lumajang Lakukan Studi Banding ke Banyuwangi


Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Lumajang melakukan kegiatan studi banding ke Kabupaten Banyuwangi, Rabu (29/11). Rombongan FKUB Kabupaten Lumajang yang didampingi Sekretaris Bakesbangpol Kabupaten Lumajang, Heri Susanto, SH disambut langsung oleh Sekretaris Bakesbangpol Kab. Banyuwangi Ir. Sugiyo Dermawan, S.S.AP.M.Si dan ketua FKUB Banyuwangi, KH. Muhammad Yamin di Kantor Pemkab Banyuwangi.

Usai penyambutan, dilanjutkan dengan kegiatan diskusi tentang kegiatan-kegiatan FKUB Kab. Banyuwangi dan penyerahan cinderamata dari FKUB Kab. Lumajang kepada FKUB Kab. Banyuwangi, serta cinderamata dari Bakesbangpol Kab. Lumajang ke Pemkab Banyuwangi yang bertempat di Restoran Osing.

Sekretaris Bakesbangpol Kabupaten Lumajang, Heri Susanto, SH yang mendampingi FKUB di Banyuwangi, mengatakan dipilihnya ke Kabupaten Banyuwangi yakni untuk belajar karena Kabupaten Banyuwangi mampu menjaga kekeragamaan umat beragama, ditandai dengan tidak adanya gesekan dan antar umat beragama, serta mampu menjalin komunikasi dengan baik.

Heri Susanto juga menyampaikan, FKUB merupakan unsur yang sangat penting dalam pembangunan nasionalisme. FKUB juga mempunyai peranan yang strategis dalam menjaga keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara, terlebih dalam membentengi bangsa ini dari isu konflik yang digiring kearah agama.

"Kami mengucapkan terima kasih atas sambutan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi yang langsung dijamu oleh Bakesbangpol Kab. Banyuwangi dan FKUB Kab. Banyuwangi. Itu menjadi sebuah kehormatan bagi kami," katanya.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan pemaparan oleh Pengurus FKUB Kab. Banyuwangi tentang kegiatan-kegiatan FKUB, alokasi anggaran dari pemerintah Kab. Banyuwangi untuk FKUB Kab. Banyuwangi yang terbilang cukup besar, serta pengelolaan anggaran oleh FKUB.
Usai pemaparan, peserta study banding melanjutkannya dengan kegiatan peninjauan lapangan pada sejumlah tempat yang berbeda untuk secara langsung melihat dan berinteraksi dengan masyarakat Kab. Banyuwangi, diantaranyanya Klenteng Titd Hoo Tong Bio Banyuwangi, Pemakaman Setra Ganda Mayu (Tempat Ngaben), dan Gereja Bethel Tabernakel Bethesda. (Bakesbangpol-lmj)

Website resmi : https://lumajangkab.go.id

#KIM #KelompokInformasiMasyarakat #KimSinarHarapan #Tekung #Kerja3ersama #ilikelumajang #lumajang #OPD #kominfo #komunikasi #informasi #stophoax #jatim #indonesia #government #explorelumajang #wonderfullindonesia

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages